Undangan pernikahan adalah bentuk dari cara kita menyampaikan pesan tentang berlangsungya sebuah acara di mana kabar pernikahan akan dilangsungkan. Pesan yang disampaikan melalui media berbentuk undangan pernikahan, tentu saja haruslah memiliki kesan tertentu sehingga menarik tamu undangan utuk menghadiri acara yang akan diadakan. Seperti halnya surat yang dikirim, undangan pernikahan juga memiliki peran yang sangat penting karena kabar yang tertera dalam sebuah undangan pernikahan dapat menyampaikan keinginan dan pesan dari pihak yang mengundang dalam artian sebuah undangan pernikahan haruslah unik dan komunikatif.
Adapun beberapa tips unik undangan pernikahan sebagai berikut:
- Hal yang pertama kali harus kita tentukan adalah memilih konsep, artinya konsep undangan pernikahan yang akan di buat harus sesuai dengan keinginan kedua mempelai
- Setelah itu kita akan berbicara dengan bahasa simbol ataupun ilustrasi yang sesuai dengan tema yang sudah kita tentukan, langkah ini digunakan agar undangan pernikahan terkesan eksklusif, misalnya dengan karikatur, logo huruf dari kedua mempelai bahakan unsur unsur visual yang sekiranya dapat mendukung tema pernikahan tersebut.
- Langkah ketiga kita harus pandai menempatkan unsur-unsur yang menarik dalam undangan pernikahan, yakni menempatkan bidang, simbol, gambar, ataupun tulisan pada ukuran undangan tersebut, dan usahakan penempatanya memiliki nilai estetis dan di tempatkan se indah mungkin.
- Usahakan penulisan teks yang tertulis tidak ada kesalahan sekecil apapun karena fatal akibatnya jika itu terjadi.
- Setelah desain sesuai dengan keinginkan barulah kita memilih media yang tepat untuk mengaplikasakan desain tersebut menggunakan bahan yang kita inginkan, misalnya menggunakan kertas daur ulang, menggunakan kertas standar undangan, bahkan bisa juga kita gunakan media seperti kanfas lukis, kemudian undangan dari bambu dan lain sebagainya. Hal inilah yang akan menggabungkan desain dan media menjadi satu kesatuan yang menarik.
Beberapa tips di atas tadi bisa saja dikembangkan lebih baik lagi, dan tentunya hal terpenting dalam merancang sebuah undangan pernikahan yang unik memerlukan ide kreatif yang lebih. Adapun hal tang yang lebih penting adalah pengaplikasian desain dengan media yang akan digunakan. Semoga tips ini dapat menambah inspirasi bagi pembaca.