Perawatan tubuh sebhelum pernikahan sepertinya mejadi hal yang wajib dilakukan oleh wanita. Meskipun seorang wanita sudah rutin melakkukan perawatan tubuh sebhelum menikah, beberapa hal berikut dapat dilakukan untuk mempersiapkan diri lebih maksimal di hari bahagia.
1. Makan kentang
Kentang merupakan makanan pengganti nasi karena sama-sama mengandung karbohidrat. Biasanya di daerah-daerah tertentu calon pengantin wanita akan memakan kentang selama satu minggu sebelum hari pernikahannya. Perawatan sebelum pernikahan ini dilakukan tanpa memakan apapun, jadi memang benar-benar hanya memakan kentang tanpa bumbu atau perasa lain. Kentang biasanya hanya direbus dan dimakan begitu aja atau dihaluskan tanpa ditambah bumbu, hal ini bertujuan agar di hari pernikahan sang mempelai wanita tubuhnya harum dan tidak berbau karena tidak memakan makanan yang mengandung minyak, lemak, dan bahan lainnya yang biasa menyebabkan keringat atau bau berlebih.
2. Makan daun kemangi
Memakan daun kemangi satu genggam setiap hari bis dilakukan calon pengantin untuk mengurangi masalah pencernaan seperti bau mulut. Daun kemangi mengandung senyawa yang dapat mengurangi bau tidak sedap akibat masalah pencernaan.
3. Minum air rebusan daun sirih
Air rebusan daun sirih juga dipercaya untuk mengurangi bau tidak sedap akibat masalah pencernaan, selain itu baik untuk organ intim wanita.
4. Masker beras
Perawatan menggunakan masker alami yang terbuat dari beras akan membuat kulit wajah menjadi lebih halus. Gunakan msker alami yang dibuat sendiri dengan menumbuk beras, hingga menjadi bedak dingin dan gunakan air untuk mencairkannya kemudian oleskan pada selluruh wajah.
5. Ratus
Ratus adalah jenis perawatan warisan nenek moyang bangsa Indonesia. Ratus adalah perawatan khusus untuk organ intim wanita dengan mengambil uap dari bahan-bahan alami ke area pribadi wanita. Ratus biasanya dilakukan beberapa hari menjelang hari pernikahan, da nada baiknya ratus ini rutin dilakukan meskipun sudah berumah tangga.
6. Luluran dengan bahan alami
Luluran adalah salah satu cara untuk memperhalus kulit tubuh. Lakukan kegiatan luluran dengan bahan lami seperti kopi, sari tepung beras, bunga kemuning, bengkoang dan lain sebagainya. Scrub dari lulur akan mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit tubuh menjadi lebih kencang dan halus.
7. Berendam dengan bahan herbal
Berendam menjadi salah satu aktivitas favorit wanita sebelum menikah. Berendam dengan air hangat yang telah dicampur bahan-bahan herbal alami akan menbuat tubuh menjadi lebih rileks dan melencarkan peredaran darah. Ketika ektivitas ini berlangsung anda juga dapat menyalakan aroma terapi yang harum dan menenangkan.
Kegiatan perawatan tubuh sebelum menikah pasti akan menjadi salah satu kegiatan menyenangkan untuk sebagian wanita. Mungkin anda akan berpikir jika hal tersebut adalah sesuatu yang merepotkan, akan tetapi pasti ada manfaat lebih jika anda mau sedikit repot untuk melakukan perawatan tersebut. Akan tetapi hal tersebut merupakan salah satu kebutuhan pernikahan yang perlu dijalani.
Selamat berbahagia 🙂
(Titis Ayu Tiar)